Rata-rata banyak sekali orang yang melakukan segala cara untuk melindungi data-data pribadi di perangkat komputer / laptop yang dimiliki. Hal ini tentu saja tidak terlepas dari tujuan utama agar terhindar dari orang-orang yang ingin mengakses data tersebut secara sembarangan. Akan tetapi sayangnya, sistem operasi Windows 10 yang cukup populer saat ini tidak dilengkapi dengan software khusus dalam hal mengunci file secara default di dalamnya.
Alasan inilah yang membuat orang-orang akhirnya mencari cara mengenai bagaimana mengunci file di Windows 10 dengan mudah dan tentunya aman untuk dilakukan. Nah, bagi Anda yang berkeinginan untuk melindungi data pribadi dari orang-orang yang ingin mengakses file tersebut, bisa menyimak beberapa cara mudah yang akan dijelaskan seperti di bawah ini.
Mengunci Layar dengan Perintah CMD
CMD atau Command Prompt merupakan perintah DOS yang biasanya berguna untuk mengeksekusi file. Sehingga, tak heran jika banyak ahli komputer menggunakan perintah CMD dalam melindungi data-data pribada agar tidak mudah diakses oleh orang lain. Nah, cara menggunakan perintah CMD ini antara lain sebagai berikut :
- Pertama, Anda buka CMD dengan menekan tombol logo Windows + R.
- Kemudian, Anda masuk ke partisi dimana letak file berada.
- Selanjutnya, ketikan perintah cacls [nama folder] /p everyone:n.
- Jika nama file yang akan Anda kunci bernama TEKNO, maka perintahnya cacls TEKNO/p everyone:n.
- Setelah itu, file akan langsung terkunci secara otomatis.
Mengunci Layar dengan Aplikasi My Secret Folder
Salah satu aplikasi yang bisa Anda gunakan untuk mengunci file folder yakni My Secret Folder. Dengan bantuan aplikasi ini, maka data-data pribadi Anda akan aman dari jangkauan orang lain yang ingin mengakses data tersebut. Untuk menggunakannya, Anda bisa melakukannya dengan cara berikut ini :
- Langkah pertama, Anda unduh terlebih dahulu aplikasi My Secret Folder.
- Setelah selesai diunduh, Anda install aplikasi dan buka.
- Selanjutnya, Anda buat folder dan lokasi tempat menyimpan folder rahasia. Caranya Anda klik Browse dan cari lokasi folder rahasia tersebut.
- Kemudian, Anda klik Next dan klik Create a Password untuk membuat kata sandi. Lalu Anda klik Ok.
- File folder berhasil dikunci.
Cara Mengunci Layar dengan Aplikasi Folder Lock
Aplikasi yang banyak digunakan untuk mengunci file di Windows 10 selanjutnya yakni bernama Folder Lock. Di aplikasi ini, Anda bisa menyembunyikan file folder dengan menggunakan kata sandi / password yang nantinya dapat diakses melalui Folder Lock. Dalam menggunakan aplikasi ini, Anda bisa menyimak beberapa cara seperti berikut ini :
- Pertama-tama, Anda unduh dan install aplikasi Folder Lock terlebih dahulu.
- Setelah itu, masukkan Password di menu Enter Master Password.
- Kemudian pada menu Lock Folders, Anda klik Add Items to Lock dan pilih Add Files, Add Folders atau Add Drivers.
- Selanjutnya, Anda cari file folder yang ingin disembunyikan dan lik OK. Biasanya, file folder akan muncul di aplikasi Folder Lock.
- Apabila ikon gembok pada bagian Protection di sebelah file folder Anda berwarna hijau, maka file tersebut telah berhasil disembunyikan.
- Nah, untuk memunculkannya kembali, Anda tinggal pilih file atau folder oada menu Items lalu klik Protection (Off).
Itulah beberapa cara kunci file di Windows 10 yang bisa Anda lakukan dengan mudah tanpa mengganggu sistem aplikasi di dalamnya. Sehingga, data-data pribadi Anda akan lebih aman dari akses jangkauan orang lain.